KEYBOARD VIRTUAL CARAKAN

Anda bisa mengetikkan apapun yang ingin dijadikan aksara carakan dengan cara yang sangat mudah seperti halnya mengetik tulisan latin. Silahkan ketik pada textarea di bawah ini :


Keterangan : Sebelum menggunakan keyboard virtual ini, Anda wajib membaca panduannya dahulu baik itu dengan komputer ataupun dengan smartphone di bawah ini:

Keyboard virtual ini bisa sangat membantu Anda dalam belajar menulis dan membaca Aksara Carakan, sebab keyboard ini disamping sistemnya yang sudah menggunakan Graphite SIL (font pintar) Anda juga tidak perlu menginstalnya di perangkat komputer atau smartphone karena keyboard ini bersifat cloud.
Keyboar ini bisa digunakan dengan cara kengklik tombol keyboard virtual atau bisa langsung menggunakan keyboard komputer.
Jika dibuka menggunakan smartphone keyboard defaultnya akan otomatis diganti oleh keyboard virtual.


Keyboard ini tersedia dua pilihan :

Indonesian - Nulisa Aksara Jawa : digunakan untuk menulis aksara jawa dengan tampilan keyboard latin

Javanese - Javanese Basic : digunakan untuk menulis aksara jawa dengan tampilan keyboard aksara jawa

Berikut Cara menggunakannya :

Menggunakan Komputer (Masuk ke menu Madura - Keyboard Carakan)

untuk berpindah menu Anda cukup mengarahkan pointer mouse pada icon bahasa di sebelah kanan dari text area:

Jika ingin menyembunyikan keyboard virtualnya klik pada icon monitor di sebelah bahasa.

$ads={1}

Indonesian - Nulisa Aksara Jawa

Cara mengetik aksara carakan pada menu ini cukup mudah, sama seperti kita mengetik huruf latin, berikut tekniknya :

  • Setiap kata, dipisah dengan spasi. Ini akan berakibat ditengah kalimat akan banyak muncul pangkon. Maka setelah selesai mengetik kalimat tersebut, pangkonnya dihapus dengan cara letakkan kursor di setelah pangkon - tekan backspace (hapus ke kiri).
  • è lèngè menggunakan e, sedangkan e petpet ....ꦼ menggunakan x
  • Kata yang mengandung diftong dipisah dengan spasi. Contoh kau, main diketik dengan ka[spasi]u, ma[spasi]in.
  • Mengetik aksara rajâ ada beberapa cara, bisa menekan shift, menambahkan h dan mengulangnya dua kali (dobel).

menekan shift :

shift+b=, shift+s=, shift+n=, shift+p=, shift+0=, shift+t=, shift+k=, shift+g=, shift+c=

menambah h :

bh=, sh=, nh=, ph=, kh=, gh=, ch=(untuk aksara dan tetap memakai shift)

dobel aksara : nn=

  • Aksara nga dan nya cukup menggunakan kombinasi ng=dan ny=
  • Jika kata yang ditengah-tengahnya ada aksara kombinasi yang telah disebutkan di atas tadi (aksara rajâ, nga dan nya) maka dipisah dengan spasi. Contoh:

mennang diketik mxn[spasi]nang = ꦩꦼꦤ꧀‌ꦤꦁ hapus pangkonnya menjadi ꦩꦼꦤ꧀ꦤꦁ

kan alako diketik kan[spasi]alako = ꦏꦤ꧀‌ꦲꦭꦏꦺꦴ hapus pangkonnya menjadi ꦏꦤ꧀ꦲꦭꦏꦺꦴ

bânnya' diketik ban[spasi]nyah = ꦧꦤ꧀‌ꦚꦃ hapus pangkonnya menjadi ꦧꦤ꧀ꦚꦃ

bân ngastètè diketik ban[spasi]ngastete = ꦧꦤ꧀‌ꦔꦱ꧀ꦠꦺꦠꦺ hapus pangkonnya menjadi ꦧꦤ꧀ꦔꦱ꧀ꦠꦺꦠꦺ

  • Aksara na yang bertemu dengan ca dan ja dipisah dengan spasi. Contoh :

kanca diketik kan[spasi]ca = ꦏꦤ꧀‌ꦕ hapus pangkonnya menjadi ꦏꦤ꧀ꦕ

kanjeng kan[spasi]jxng = ꦏꦤ꧀‌ꦗꦼꦁ hapus pangkonnya menjadi ꦏꦤ꧀ꦗꦼꦁ

  • Jika ra=dan nga=bertemu dengan bignyan ...ꦃ maka untuk memunculkan bignyan harus dengan shift. Contoh : kerra' nga' rèya ketik kxrra[shift]h nga[shift]h reya menjadi ꦏꦼꦂꦫꦃꦔꦃꦫꦺꦪ
  • mengetik aksara rèkaan cukup tambahkan a sebelum menambah cekcek tello (berada di tidle shift+~). Contoh : alhamdu ketik [shift+a]lka[shift+~]mdu menjadi ꦄꦭ꧀ꦏ꦳ꦩ꧀ꦢꦸ
  • Setelah semuanya selesai diketik, tekan tombol Tampilkan untuk menampilkan hasilnya di kotak kutipan agar bisa dicopy
  • Semua cara di atas berlaku ketika menggunakan carakan versi modern, tapi jika ingin menggunakan versi mardi kawi maka cara di atas tidak perlu dipakai, langsung saja ketik seperti biasa

    Javanese - Javanese Basic

    Mengetik dengan menu ini cukup gampang yaitu :

    • Setiap tombol keyboard mewakili satu aksara. dan setiap aksara tidak membutuhkan vocal a agar berbunyi a, karena setiap aksara carakan adalah aksara silabik (aksara hidup). Contoh saya tidak perlu ketik saya cukup ketik sy saja
    • Untuk bunyi i, u, è, o, e, lajâr, cekcek, bignyan cukup menggunakan shift. Contoh :

    silèt ketik s[shift+i]l[shift+e]t/ menjadi ꦱꦶꦭꦺꦠ꧀

    kasusu ketik ks[shift+u]s[shift+u] menjadi ꦏꦱꦸꦱꦸ

    èntar ketik h[shift+e]n/t[shitft+z] menjadi ꦲꦺꦤ꧀ꦠꦂ

    songay ketik s[shift+o]xy/ menjadi ꦱꦺꦴꦔꦪ꧀

    seppè ketik s[shift+q]p/p[shift]e menjadi ꦱꦼꦥ꧀ꦥꦺ

    kacang ketik kc[shift+x] menjadi ꦏꦕꦁ

    ma'mor ketik m[shift+h]m[shift+o][shift+z] menjadi ꦩꦃꦩꦺꦴꦂ

    • Aksara rajâ cukup menggunakan shift+aksara yang ingin dibuat aksara rajâ (b,s,n,p,j,t,k,g,c). Contoh : Samsul ketik [shift+s]m/s[shift+u]l/ menjadi ꦯꦩ꧀ꦱꦸꦭ꧀
    • Aksara swara cukup ketik a, i, u, e, o. Contoh : Umar ketik um[shift+z] menjadi ꦈꦩꦂ
    • Aksara rèka'an cukup menggunakan shift+m setelah aksara yang akan dibuat reka'an. Contoh : zakat ketik j[shift+m]kt/ menjadi ꦗ꦳ꦏꦠ꧀

     

    Menggunakan Smartphone (klik icon kemudian klik icon di samping kanan menu Madura - kemudian pilih Keyboard Carakan)

    Untuk berpindah keyboard dari konverter ke javanese atau sebaliknya cukup klik icon bola dunia yang ada di sebelah kiri spasi. Dan jangan lupa setelah ngetik di text area langsung ketuk tombol tampilkan

    Indonesian - Nulisa Aksara Jawa

    Cara menggunakannya cukup mudah sama seperti kita mengetik tulisan latin biasa, namun yang berbeda pengetikan di sini tidak menggunakan spasi, langsung saja ketik sampai kalimat tersebut selesai.

    Ada perbedaan teknik pemakaian antara di komputer dan di smartphone untuk keyboard konverter ini. Jika di komputer pemisahnya adalah spasi maka di sini pemisahnya menggunakan zwj. Untuk memunculkan zwj cukup ketuk yang berada di tombol pojok kiri bawah keyboard.

    • Fungsi zwj digunakan ketika aksara tersebut tidak ingin dijadikan aksara rajâ dan perubahan bentuk na ke nya seperti yang telah dibahas di atas tadi (pada pembahasan cara menggunakan di komputer). zwj juga digunakan untuk mencegah perubahan aksara ghâjhâng menjadi pasangan, atau merubah pasangan ḍhâmpèng menjadi torson. Contoh :

    kanca ketik kan[zwj]ca menjadi ꦏꦤ꧀ꦕ

    kanjeng ketik kan[zwj]jeng menjadi ꦏꦤ꧀ꦗꦼꦁ

    mennang ketik men[zwj]nang menjadi ꦩꦼꦤ꧀ꦤꦁ

    bân ngastètè ketik ban[zwj]ngastete menjadi ꦧꦤ꧀ꦔꦱ꧀ꦠꦺꦠꦺ

    • Jika konsonan bertemu dengan ha(a) atau nya maka konsonan tersebut tambahkan vocal a, lalu zwj kemudian berikan pangkon, terakhir lanjutkan ha(a) atau nya. Contoh :

    mapan alos ketik mapana[zwj][pangkon]halos menjadi ꦩꦥꦤ꧀ꦲꦭꦺꦴꦱ꧀

    bânnya' ketik bana[zwj][pangkon]nyah menjadi ꦧꦤ꧀ꦚꦃ

    • aksara ha(a) yang dipasangi i, u, è, o harus diketik ha(a) dahulu sebelum memberikan pangangghuy. Contoh :

    main ketik mahin menjadi ꦩꦲꦶꦤ꧀

    ḍâun ketik tekantahan-pilih huruf tanpa tanda petik D-hun menjadi ꦣꦲꦸꦤ꧀

    • Jika ra=dan nga=bertemu dengan bignyan ...ꦃ maka untuk memunculkan bignyan harus dengan tekantahan-pilih huruf H tanpa tanda petik. Contoh : kerra' nga' rèya ketik kxrra[H] nga[H] reya menjadi ꦏꦼꦂꦫꦃꦔꦃꦫꦺꦪ
    • Untuk mengetik aksara rajâ selain bisa menggunakan tambahan h juga bisa menggunakan tekantahan tombol kemudian pilih huruf yang tidak ada tanda petiknya. Sedangkan huruf yang ada tanda petiknya adalah huruf latin.
    • Memunculkan aksara swara tekan aksara pada pojok bawah kiri keyboard

    Javanese - Javanese Basic


    Untuk keyboard jenis ini penggunaannya sama seperti pada komputer. Sudah dijelaskan di atas tadi.

2 Komentar

Komentar yang dirasa merugikan situs ini akan dihapus. Terima kasih telah berkunjung

  1. Halo salam kenal mas bro, perkenalkan namaku,
    nurul huda jalan cari teman saling kunjung blog untuk ningkatkan trafik 🙂

    BalasHapus

Posting Komentar

Komentar yang dirasa merugikan situs ini akan dihapus. Terima kasih telah berkunjung

Lebih baru Lebih lama